Persib vs Malut United: Bojan Optimis Raih Kemenangan di GBLA

  • Bagikan
Persib vs Malut United
Persib Day Picture By PERSIB co.id

INFOBANDUNGKU – Persib vs Malut United, Pelatih Bojan Hodak, menyatakan rasa optimisnya jelang laga melawan Malut United pada pertandingan Liga 1. Pertandingan ini akan di gelar di Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) pada Jumat, 13 Desember 2024. Persib, yang kini sedang dalam performa yang cukup baik, berharap bisa meraih tiga poin penuh di kandang.

Padatnya Jadwal Pertandingan

Bojan Hodak juga mengungkapkan bahwa padatnya jadwal akan sedikit memengaruhi performa pada tim nya. Namun, Bojan optimis Persib akan mampu berhasil mengalahkan Malut United karena persib tengah berada dalam tren positif dan belum pernah terkalahkan.

“Pertandingan ketiga dalam 12 hari, jadi mungkin akan memengaruhi kami dalam beberapa hal di pertandingan, tapi kami sedang dalam mood yang baik setelah serangkaian hasil positif (yang kami dapatkan), jadi kami akan mencoba melanjutkannya,” ujar Hodak.

Persib sendiri menatap pertandingan ini sangat siap setelah mendapatkan hasil positif pada laga sebelumnya. Persib telah menunjukan performa yang solid di beberapa pertandingan terakhir liga 1 dan belum pernah mengalami kekalahan sekalipun dalam lanjutan bri liga 1. Kemenangan di pertandingan ini tentu saja sangat penting bagi Persib untuk mengokohkan posisi Persib untuk bersaing di papan atas klasemen.

Beberapa pemain kunci di harapkan tampil semaksimal mungkin dalam pertandingan ini, seperti Ciro Alves, David da Silva, dan Tyronne Del Pino. Mereka di harapkan tampil jadi pembeda dalam pertandingan Persib vs Malut United. Hodak juga mengungkapkan pentingnya dukungan dari supporter dalam memberikan support kepada pemain dan tim. Stadion GBLA yang terkenal dengan atmosfernya yang sangat luar biasa diharapkan bisa menjadi motivasi tambahan bagi para pemain yang bertanding

Sementara itu, Malut United yang akan datang sebagai tim tamu tentu tidak akan menyerah begitu saja. Meskipun lebih di unggulkan, Persib harus tetap waspada dan fokus untuk mengatasi permainan keras yang mungkin akan di terapkan lawannya. Pelatih dan pemain Persib bertekad untuk memberikan yang terbaik di hadapan ribuan suporter yang setia mendukung mereka.

Baca Juga: Persib vs PSS Sleman: Bojan Yakin Tuan Rumah Tampil Maksimal

Dengan segala persiapan yang ada, Persib Bandung siap untuk meraih kemenangan dan terus melaju dalam persaingan gelar juara Liga 1.

 

  • Bagikan

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *